Lisabon (ANTARA News) - Badan sepak bola Eropa, UEFA, telah membatalkan keputusan untuk mengeluarkan Porto dari Liga Champions musim depan atas tuduhan menyuap para wasit pada musim 2003-04, demikian dilaporkan media Portugal, Jumat. Kantor Berita Lusa melaporkan bahwa badan banding UEFA memutuskan untuk mengembalikan masalah tersebut untuk dipertimbangkan di Badan Disiplin dan Kontrol mereka, yang secara efektif membatalkan keputusan 14 Juni untuk mengeluarkan Porto dari Liga Champions. "Hasil pertemuan ialah bahwa keputusan 14 Juni dibatalkan, tetapi masalah tersebut akan dibahas lagi bila ada kesalahan," kata direktur Porto, Adelino Caldeira, seperti dikutip Lusa. "Hal ini akan berlanjut," katanya kepada Reuters.(*)

Pewarta: rusla
Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2008