Seoul (ANTARA News) - Pejabat tinggi Departemen Luar Negeri Amerika Serikat (AS) akan menghadiri pemusnahan menara pendingin nuklir, yang dilakukan Korea Utara pada Jumat, berdasarkan atas kesepakatan antarbangsa tentang perlucutan senjata, kata Kedutaan Besar Amerika Serikat. Sung Kim, direktur urusan Korea di departemen itu, akan menjadi saksi penghancuran menara di gugus Yongbyon itu, kata jurubicara pada Rabu. Kantor berita Korea Selatan Yonhap mengatakan bahwa komunis Korea Utara diperkirakan menyerahkan pernyataan nuklirnya, yang telah lama dinantikan, pada Kamis melalui kedutaannya di Beijing. Pernyataan itu menjadi bagian dari pakta perlucutan nuklir enam pihak. Korea Utara dijadwalkan menumbangkan menara itu keesokan harinya di hadapan awak televisi asing sebagai lambang komitmennya pada proses itu. Jurubicara kedutaan itu mengatakan Sung Kim, yang memimpin kelompok pakar dari Amerika Serikat untuk mengawasi penghentian pekerjaan di Yongbyon, saat ini berada di Seoul dan akan menyeberang ke perbatasan darat antar-Korea pada Kamis. "Dia akan menyaksikan penghancuran menara pendingin di daerah nuklir Korea Utara itu," kata jurubicara tersebut kepada AFP.(*)

Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2008