Mataram (ANTARA News) - Gempa bumi tektonik berkekuatan 5,4 skala richter (SR) terjadi di Raba, Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), pada Kamis, pukul 10:59:37 Wita. Informasi dari Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) Selaparang, menyebutkan, gempa tersebut terjadi pada episentrum 8,93 lintang selatan dan 119,02 bujur timur. Pusat gempa berada pada 58 Km arah tenggara Raba, Bima-NTB, dengan kedalaman 101 Km di bawah dasar laut. Sebelumnya, pada Kamis (7/8) gempa tektonik berkekuatan 6,6 Skala Richter (SR) mengguncang Pulau Sumbawa, NTB. Data versi Pemerintah Provinsi NTB, gempa tektonik itu mengakibatkan tiga orang luka-luka, 75 unit rumah rusak parah, 103 unit rusak ringan. Selain itu, lima unit bangunan masjid, dua unit bangunan kantor pemerintah, satu unit bangunan kantor camat serta satu unit bangunan sekolah rusak. (*)

Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2008