Jakarta (ANTARA News) - Ganda campuran Indonesia memastikan satu gelar di Jepang Terbuka Super Series saat dua pasangan Pelatnas memenangi partai semifinal dan membukukan final antar pemain Indonesia. Pasangan peringkat satu dunia Nova Widianto/Liliyana Natsir dan Muhammad Rijal/Vita Marissa maju ke final turnamen yang digelar di Tokyo Metropolitan Gymnasium setelah meraih kemenangan di babak empat besar, Sabtu. Nova/Liliyana, pasangan peraih medali perak Olimpiade Beijing yang menjadi unggulan pertama itu bangkit dari ketertinggalan pada game pertama untuk memenangi pertandingan melawan pasangan Korea Yoo Yeon Seong/Kim Min Jung 19-21, 21-17, 21-18. "Kami tertekan terus, mereka lebih agresif," ujar Nova usai bertanding, mengenai kekalahan pada game pembuka. Pada game kedua dan ketiga, lanjut Nova, mereka masih terus ditekan oleh ganda Korea tersebut sehingga tertinggal jauh. "Untung bisa menang. Kami menang pengalaman," katanya. Sementara unggulan keempat Rijal/Vita hanya membutuhkan waktu 29 menit untuk menundukkan pasangan Thailand Songphon Anugritayawon/Kunchala Voravichithaikul 22-20, 21-18. Bertemunya dua pasangan tersebut membuat Indonesia dipastikan meraih satu gelar di turnamen berhadiah total 200.000 dolar AS tersebut. Pemain tunggal putra Sony Dwi Kuncoro juga meraih tempat di final setelah menyisihkan pemain Jepang Kenichi Tago dua game langsung 21-15, 21-16. Unggulan kedua itu akan menghadapi pemenang antara unggulan pertama Lee Chong Wei dari Malaysia dengan unggulan keenam asal Denmark Joachim Persson.(*)

Pewarta: rusla
Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2008