Samarinda (ANTARA News) - Kesebelasan Persiba Balikpapan dipermalukan tamunya, Persipura Jayapura, pada pertandingan Liga Super Indonesia 2008 di Stadion Segiri Samarinda (Kaltim) Kamis malam. Persipura unggul lebih dulu di menit ke-13 babak pertama lewat tendangan Victor Igbonefo yang memanfaatkan umpan lambung dari sudut kanan gawang Persiba. Gol balasan Persiba tercipta di menit ke-35, melalui tendangan bebas Robby Gaspar dari luar kotak pinalti gawang Persipura yang dijaga Jendry Pitoy. Dimenit ke-53 babak kedua, Persiba mendapatkan peluang emas saat wasit menunjuk titik putih di kotak pinalti Persipura. Namun, tendangan TA Musafri bisa ditepis penjaga gawang Persipura, Jendry Pitoy. Alberto Gonsalves menjadi penentu kemenangan Persipura setelah berhasil memanfaatkan bola liar di depan gawang Persiba di menit ke-62 babak kedua. (*)

Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2008