Rio De Janeiro, (ANTARA News) - Ronaldinho yang sedang dalam kondisi kurang prima, tidak masuk dalam tim Brazil yang akan turun dalam pertandingan penyisihan Piala Dunia melawan Venezuela dan Kolombia. Namun, rekan setimnya di AC Milan, Kaka, dipanggil setelah menjalani operasi kaki. Ronaldinho gagal dalam tendangan penalti ketika timnya menang 3-0 ketika bertandang ke Cile dan terduduk di tepi lapangan digantikan temannya dalam pertandingan tanpa gol di kandang melawan Bolivia awal bulan ini. Dunga mengatakan, pemain depan itu, yang masuk timnya pada Olimpiade Beijing sebagai salah satu pemain berusia di atas 23 tahun, membutuhkan istirahat. "Ronaldinho merupakan pemain yang memiliki rasa percaya diri cukup tinggi," kata Dunga dalam temu pers. "Ia bersama kami selama Olimpiade dan ia bermain normal dan setelah berganti klub kelihatannya ia butuh waktu untuk istirahat," katanya."Sekarang ia butuh latihan untuk memperbaiki penampilannya." "Kami akan melakukan apa pun yang dapat kami lakukan untuk menolongnya agar ia kembali seperti Ronaldinho yang diketahui orang," kata pelatih itu. Brazil berkunjung ke Venezuela, yang mengalahkan mereka 0-2 dalam pertandingan persahabatan Juni, pada 12 Oktober, dan saat menjamu Kolumbia tiga hari kemudian. Kaka tidak bermain untuk Brazil tahun ini, karena menjalani operasi kaki akhir Mei lalu. Pengoperasian itu --setelah usai kompetisi liga Italia musim lalu dan sebelum pertandingan Brazil lawan Paraguay dan Argentina--dikritik keras di Brazil. "Ia seharusnya bermain lagi karena kondisinya sedang normal dan ia harus berada dalam tim Brazil," kata Dunga. Brazil berada di urutan kedua dalam 10 tim penyisihan grup Amerika Selatan tetapi Dunga dalam tekanan besar setelah timnya hanya menang sekali dalam empat pertandingan terakhir mereka. Kemenangan di Cile sedikit mengurangi tekanan kepada pelatih itu namun ia dikritik lagi setelah penampilan memprihatinkan mereka di kandang sendiri melawan Bolivia. Berikut ini susunan tim Brazil. Penjaga gawang: - Julio Cesar (Inter Milan), Doni (AS Roma) Pemain bertahan: - Lucio (Bayern Munich), Alex Costa (Chelsea), Juan (AS Roma), Thiago Silva (Fluminense), Maicon (Inter Milan), Daniel Alves (Barcelona), Juan (Flamengo), Kleber (Santos) Pemain tengah: - Gilberto Silva (Panathinaikos), Josue (VfL Wolfsburg), Mancini (Inter Milan), Lucas (Liverpool), Kaka (AC Milan), Julio Baptista (AS Roma), Elano (Manchester City), Anderson (Manchester United) Pemain depan: - Robinho (Manchester City), Jo (Manchester City), Alexandre Pato (AC Milan), Luis Fabiano (Sevilla). (*)

Editor: Aditia Maruli Radja
COPYRIGHT © ANTARA 2008