Lebak, (ANTARA News) - Sebanyak 99 rumah di Desa Sogong, Kecamatan Sogong, Kabupaten Lebak, Banten, terbakar habis pada Jumat dini hari sekitar pukul 02.30 WIB. "Sampai saat ini kami belum menerima laporan adanya korban jiwa akibat kebakaran itu," kata Kepala Puskesmas Panggarangan, Kabupaten Lebak, Edi Sunaedi, Jumat. Dia mengatakan, rumah yang terbakar sebagian besar terbuat dari dinding bambu serta atap rumbia. Akibat kejadian itu diperkirakan warga mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah. Untuk sementara, kata dia, korban kebakaran terpaksa ditampung di sejumlah rumah warga lain yang selamat dari amukan si jago merah atau di masjid dan sekolah. Dia menyatakan, warga yang menjadi korban kebakaran kini memerlukan bantuan karena pakaian dan perabotan rumah tangga mereka ikut terbakar. Ia mengatakan, menurut sejumlah warga kebakaran itu terjadi akibat "lampu cempor" di salah satu rumah warga jatuh hingga membakar kasur. "Saat ini petugas masih melakukan pengamanan di lokasi kebakaran," katanya.(*)

Editor: Aditia Maruli Radja
COPYRIGHT © ANTARA 2008