Jakarta (ANTARA News) - Situasi di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, pada hari Selasa (30/9) mulai terlihat normal setelah melewati puncak arus mudik pada Minggu (28/9). Pantauan ANTARA News di stasiun itu, Selasa, menunjukkan tidak terlihat lagi tumpukan calon pemudik sebagaimana hari-hari sebelumnya. "Kita prediksi penumpang hari ini antara 10 ribu -11 ribu," kata Kepala Stasiun Pasar Senen, Barosad IM. Jumlah penumpang yang sama diperkirakan akan berangkat dari Stasiun Pasar Senen pada hari H atau saat lebaran Idul Fitri. "Yang tidak kebagian tiket biasanya berangkat setelah sholat Idul Fitri," katanya. Pada saat puncak arus mudik lalu, jumlah penumpang yang diberangkatkan mencapai 21.999 orang. Sementara pada Senin (29/9) jumlah penumpang turun menjadi 17 ribuan orang. Meski demikian, pengelola stasiun tetap bersiaga. Untuk hari Selasa dijadwalkan berangkat 16 kereta reguler dan delapan kereta api lebaran.(*)

Pewarta: rusla
Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2008