Washington (ANTARA News) - Presiden AS, George W Bush, Jumat menyambut baik disetujuinya rencana paket penyelamatan krisis finansial senilai 700 miliar dolar oleh parlemen dan berjanji akan menandatangani keputusan itu segera setelah sampai ditangannya. "Kami telah melakukan tindakan penting untuk membantu mencegah krisis di Wall Street menjadi sebuah krisis yang meluas di masyarakat berbagai penjuru negara kami," kata Bush setelah parlemen menyetujui bailout melalui sebuah votting 263 berbanding 171, kebalikan dari penolakan awal minggu ini yang membuat pasar modal dunia bergejolak. Ketika pembuat kebijakan mengambil keputusan soal bailout, indeks Dow Jones menguat lebih dari 300 poin. Setelah rencana penyelamatan itu disetujui, saham-saham blue chips di bursa Wall Street hampir seluruhnya mencetak keuntungan sebelum kenaikan yang lebih tinggi lagi. Di awal perdagangan sesi sore, Dow Jones naik 18,19 poin (0,80%) ke posisi 10.567,04. Indikator-indikator saham besar juga naik. Indeks Standard & Poor's 500 naik 14,87 poin (1,33%) menjadi 1.129,15, dan Nasdaq naik 24,15 poin (1,22%) ke level 2.000,87, demikian dilaporkan Reuters. (*)

Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2008