Doha (ANTARA News) - Bruno Metsu, pelatih tim nasional Qatar yang baru, menegaskan tim asuhannya yang dianggap sebagai "underdog dari Teluk", siap mengejutkan tim tangguh Australia pada pertandingan kualifikasi Piala Dunia, jika mereka bisa tampil tenang dan tidak cepat panik pada 15 Oktober mendatang di Brisbane. Qatar secara mengejutkan berhasil memuncaki klasemen Grup A, setelah mengumpulkan nilai empat hasil kemenangan 3-0 atas Uzbekistan dan imbang 1-1 dengan Bahrain. Sementara Australia mengumpulkan nilai tiga berkat kemenangan atas Uzbekistan. Jepang dan Bahrain sama-sama mengumpulkan nilai satu. Pada dua pertandingan sebelumnya, Qatar kalah telak 0-3 dan 1-3. Namun Metsu, yang menggantikan pelatih Jorge Fossati asal Uruguay yang sakit, menyadari bahwa mereka harus menghadapi tugas berat pada pertandingan menghadapi Australia yang dijuluki Socceroos itu. "Sebenarnya Australia memiliki tim yang lebih berbakat dan lebih difavoritkan," kata Metsu seperti yang dikutip harian Gulf Times. "Karena Ramadhan baru saja usai, hal itu cukup menyulitkan bagi pemain kami," katanya, seerti dilaporkan AFP. Tapi pelatih asal Prancis yang pernah mengantar Senegal ke perempat-final Piala Dunia 2022 itu menegaskan bahwa Qatar akan menyerah dengan mudah kepada tuan rumah Australia. "Saya telah berjanji bahwa kami akan tampil berbeda pada pertandingan kali ini. Kami sadar bahwa Australia akan mendominasi pertandingan," kata Metsu. "Meski kami akan selalu berada dibawah tekanan di sepanjang pertandingan, kami bisa mendapatkan peluang jika kami bisa tampil tenang dan bekerja lebih keras," katanya. "Tapi sepakbola penuh dengan ketidak pastian dan segalanya bisa terjadi," kata pelatih berusia 54 itu yang sebelumnya melatih tim nasional Uni Emirat Arab. (*)

COPYRIGHT © ANTARA 2008