Jakarta, 7/10 (ANTARA) - Sehubungan dengan kondisi pasar keuangan global yang mengalami volatilitas yang sangat tinggi dalam beberapa hari terakhir dan memberikan dampak pada pasar keuangan domestik, Pemerintah perlu menciptakan situasi pasar yang lebih stabil dan kondusif. Untuk itu, Pemerintah meniadakan lelang penerbitan SUN di pasar perdana pada tanggal 14 Oktober 2008 dan sisa penerbitan sampai dengan akhir tahun 2008. Pemerintah tidak akan membiayai defisit APBN-P 2008 melalui SUN karena Pemerintah akan melakukan optimalisasi pengeluaran negara dan diperkirakan angka defisit anggaran akan mengalami penurunan hingga akhir tahun 2008. Namun demikian Pemerintah masih membuka peluang lelang SUN di pasar perdana hanya apabila pasar SUN telah cukup stabil dalam rangka pengelolaan portofolio SUN. Untuk keterangan lebih lanjut, silakan hubungi Samsuar Said, Kepala Biro Hubungan Masyarakat, Departemen Keuangan, Telp: (021) 384-6663, Fax: (021) 384-5724

Pewarta: goent
Editor: PR Wire
COPYRIGHT © ANTARA 2008