Jakarta (ANTARA News) - Bank Indonesia (BI) telah menggunakan semua likuiditas yang tersedia di pasar uang domestik pada Senin ini untuk instrumen operasi pasar terbuka (OPT) jatuh tempo. Biro Moneter-Direktorat Pengelolaan Moneter BI, dalam data harian likuiditas, mengungkapkan bahwa total likuiditas yang tersedia (NET) Senin ini (14.00 WIB) mencapai Rp75,285 triliun. Dari total likuiditas tersebut, untuk instrumen OPT yang jatuh tempo mencapai Rp75,441 triliun, sedangkan total likuiditas di pasar domestik hanya Rp75,285 triliun atau mengalami penurunan dibanding Jumat pekan lalu yang mencapai Rp93,722 triliun. Sedangkan pada Jumat pekan lalu, OPT yang dilakukan BI hanya Rp43,813 triliun atau sekitar 47 persen dari total likuiditas tersedia. Sementara untuk pencadangan (excess reserve) pada Senin ini senilai Rp2 triliun. (*)

Editor: Bambang
COPYRIGHT © ANTARA 2008