Mumbai, (ANTARA News) - Aktor ternama India Amitabh Bachchan mengaku terguncang dan kini ia tidur dengan meletakkan revolvernya di bawah bantal sejak adanya serangan teroris di Mumbai.

"Kemarin malam, ketika serangan teroris terjadi di depan saya, saya melakukan sesuatu untuk pertama kalinya dan saya harap tidak pernah berada dalam situasi seperti itu. Sebelum pergi tidur, saya mengambil revolver .32 berizin, saya mengisinya dengan peluru, dan meletakkannya di bawah bantal saya. Tidur saya sangat terganggu," tulis bintang film tersohor India itu dalam blog miliknya.

Bachchan melototi layar TV ketika petugas keamanan memerangi militan pada Kamis (27/11), bertepatan dengan hari ulang tahun ayahnya.

Bachchan, yang terkenal dalam perannya di `Angry Young Man` (Anak Muda yang Marah) yang menggambarkan pemuda yang memberontak, kesal pada "tindakan bodoh pihak yang berwenang" yang seharusnya menjaga negara itu.

"Saya merasa sangat sedih melihat keadaan buruk yang menimpa orang-orang sebangsaku yang tak berdosa, lemah dan tak aman, dan mereka harus menghadapi serangan teror ini. Dan saya marah karena tindakan bodoh pihak berwenang yang seharusnya melindungi kita," Amitabh Bachchan, yang juga dikenal sebagai `Big B`, mengatakan.

Bachchan memuji upaya tentara India dalam menangani situasi teror itu. "Tentara dan petugas polisi yang luar biasa, telah bertaruh nyawa untuk kita. Saya hanya bisa salut dan hormat karena ketulusan mereka dalam melaksanakan tugas," tulisnya.

Menurut kantor berita AFP, setidaknya 150 orang tewas dan lebih dari 300 orang terluka dalam serangan teroris di Mumbai, sejak Rabu (26/11).(*)

Editor: Aditia Maruli Radja
COPYRIGHT © ANTARA 2008