Jakarta (ANTARA News) - Dua pemain yang baru bergabung, Boaz Sallosa dan Ricardo Salempessy, mulai melaksanakan Latihan di Sawangan, Depok, Sabtu sore.

Dengan pemanggilan dua pemain Persipura Jayapura itu, pemain yang ditangani pelatih Benny Dollo menjadi 24 pemain yang dipersiapkan untuk laga melawan Thailand semifinal leg pertama AFF Suzuki Cup pada 16 Desember di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

"Mereka baru saja tiba di Sawangan kemaren malam. Jadi, pasti masih kelelahan. Termasuk Boaz. Tapi, mereka sudah menjalani cek fisik, dan hasilnya positif," kata Benny Dollo kepada wartawan.

Timnas sendiri pada hari Sabtu, lebih banyak melakukan latihan pergerakan cepat serta umpan 1-2 di wilayah sepertiga daerah lawan. Namun, beberapa kali, eks pelatihPersita Tangerang ini kerap berteriak kesal, karena beberapa pemain salah umpan akibat kurang berkomunikasi.

"Ini hal yang elementer (mendasar). Komunikasi itu penting, kalau perlu sampai teriak. Tapi, percuma kalau teriak dan tarik urat leher sampai serak, kalau komunikasinya ternyata tidak efektif," kata Benny.

Soal Thailand yang juga punya kecepatan, Bendol menyatakan, tak akan ada perubahan strategi. Saya masih memakai pola yang sama, 4-4-2.

"Kita memang punya elternatif strategi, tapi tidak harus merubah pondasi strategi tim,
meski Boaz dan Ricardo datang," katanya.

"Belum tentu mereka masuk winning team. Banyak tahapan yang harus dilalui. Kami akan pantau pemahaman mereka tentang strategi dan taktik yang digunakan timnas. Dalam beberapa hari ke depan, kami akan tahu kondisi mereka yang sebenarnya. Saya belum berpikir masalah pencoretan pemain," kata Benny Dollo.
 

COPYRIGHT © ANTARA 2008