Jakarta (ANTARA News) - Juara Olimpiade Athena 2004 Taufik Hidayat memastikan diri lolos ke babak semifinal Final Super Series Masters 2008, dan akan menghadapi peringkat satu dunia yang juga runner-up Olimpiade Beijing 2008 Lee Chong Wei untuk memperebutkan tempat di final. Taufik memastikan diri sebagai runner-up Grup B setelah meraih kemenangan atas Andrew Smith 21-8, 21-17, di Kota Kinibalu, Sabah, Malaysia, Jumat, sehingga mengumpulkan dua kemenangan dan sekali kalah dari tiga pertandingan grup. Lee Chong Wei memimpin Grup A dengan tiga kemenangan diikuti Peter Gade dari Denmark sebagai runner-up yang menang angka dibanding dua pemain lainnya pada grup tersebut, Wong Choong Hann dari Malaysia dan Chan Yan Kit dari Hong Kong. "Ya lihat besok, maunya menang tetapi kondisi belum bagus," ujar Taufik saat ditanya kemungkinan meraih kemenangan atas Chong Wei. Dalam dua pertemuan terakhir di Macau Terbuka dan Prancis Super Series, Taufik yang sempat mengundurkan diri dari Final Super Series karena cedera pinggangnya kambuh, menang atas andalan tuan rumah Malaysia itu. Sedangkan pebulutangkis Indonesia lainnya, Sony Dwi Kuncoro, lolos sebagai juara Grup B dengan mengumpulkan tiga kemenangan dari tiga pertandingan setelah berjuang keras menundukkan Joachim Persson dari Denmark. Dalam pertandingan terakhirnya pada fase grup, Sony bangkit dari ketertingalan untuk menang 12-21, 21-7, 21-16 atas Joachim, untuk selanjutnya bertemu pemain Denmark lainnya, Peter Gade. Dua campuran lolos Dua ganda campuran Indonesia, Nova Widianto/Liliyana Natsir dan Flandy Limpele/Vita Marissa juga lolos ke semifinal turnamen berhadiah total 500.000 dolar AS itu, setelah menempati dua posisi teratas pada Grup A. Nova/Liliyana, peringkat satu dunia, keluar sebagai juara Grup A setelah mendapat kemenangan pada penentuan juara grup melawan pasangan Thailand Sudket Prapakamol/Saralee Thungthongkam saat kedudukan 21-16, 15-21, 1-1 di Stadium Tertutup Likas Kota Kinabalu, Sabah,Malaysia, Jumat. Pasangan Thailand tersebut tidak dapat melanjutkan pertandingan dan terpaksa mengundurkan diri sekaligus memberi kemenangan bagi pasangan Indonesia. Mundurnya pasangan Thailand yang sedianya menjadi runner-up Grup A itu juga membawa keberuntungan bagi pasangan Flandy Limpele/Vita Marissa yang seharusnya sudah tersingkir. Mereka maju sebagai runner-up grup menggantikan ganda Thailand itu. Selanjutnya Nova/Liliyana akan bertemu runner-up Grup B Anthony Clark/Donna Kellogg dari Inggris, sedangkan Flandy/Vita menghadapi juara Grup B Thomas Laybourn/Kamilla Rytter Juhl dari Denmark. "Ya besok bertemu Clark/Kellogg," kata Nova yang unggul tipis 4-3 dalam rekor pertemuan mereka. Pada pertemuan terakhir di Prancis Super Series November lalu, Nova/Liliyana kalah dari pasangan Inggris itu.(*)

Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2008