Jakarta (ANTARA News) - Ganda putri Vita Marissa/Lilyana Natsir maju ke babak final Finas Super Series Masters 2008 setelah mengalahkan sesama ganda Indonesia Jo Novita/Greysia Polii 21-19, 21-17 di partai pertama semifinal yang digelar di Stadium Tertutup Likas Kota Kinabalu, Sabah, Malaysia, Sabtu.

Pada final yang akan dilaksanakan Minggu (21/12), Vita/Liliyana akan menghadapi calon finalis lainnya antara unggulan pertama asal Malaysia Chin Eei Hui/Wong Pei Tt atau ganda Korea Ha Jung Eun/Kim Min Jung.

Selain bermain pada nomor ganda putri, Liliyana juga akan tampil dalam semifinal ganda campuran bersama Nova Widianto.

Nova/Liliyana akan memperebutkan tempat di final turnamen berhadiah 500.000 dolar AS itu melawan ganda Inggris Anthony Clark/Donna Kellogg.

Pemain Indonesia lainnya yang lolos ke semifinal turnamen yang hanya diikuti delapan peringkat teratas Super Series itu adalah Sony Dwi Kuncoro, Taufik Hidayat dan pasangan Markis Kido/Hendra Setiawan. (*)

Editor: Jafar M Sidik
COPYRIGHT © ANTARA 2008