Tasikmalaya (ANTARA News) - Sri Sultan Hamengku Buwono X menggelar silaturahmi bersama masyarakat Tasikmalaya di pondok pesantren Nurul Huda di Kampung Among, Kelurahan Kersa Negara Kecamatan Cibeureum Kota Tasikmalaya, Jumat.

Acara silaturahmi tersebut menurut panitia pelaksana, Lala Kuswara, mengatakan kedatangan Sri Sultan Hamengku Buwono atas permintaannya untuk mengisi acara rutinitas pengajian yang selalu diselenggarakan oleh pesantren Nurul Huda setiap satu bulan sekali.

"Ini permintaannya, untuk mengisi acara pengajian sekaligus silaturahmi bersama warga sini," katanya.

Sementara itu kedatangan Sri Sultan Hamengku Bowono yang bersamaan dengan hujan disambut baik oleh ratusan masyarakat atau jemaah pengajian yang kebanyakan para ibu-ibu, serta para ulama Tasikmalaya.

Namun dalam acara silaturahmi tersebut Sultan Hamengku Buwono di depan ratusan masyarakat dari berbagai kalangan meminta doa dan dukungan dalam mencalonkan diri menjadi pemimpin Indonesia di pemilu 2009.

"Untuk bersama-sama saya pada saat nanti pemilihan presiden untuk bersama-sama memenangkan pilpres 2009," kata Sultan Hamengku Buwono.

Ia mengakui mencalonkan dirinya menjadi presiden dalam pilpres 2009 merupakan permintaan masyarakat Indonesia sehingga memberanikan diri untuk mencalonkan presiden 2009 ini.

"Berdasarkan permintaan warga masyarakat, kami mendapatkan banyak surat dari Sumatera sampai ke Papua supaya saya ini bersedia menjadi capres 2009," katanya.
Untuk itu dalam kesempatan silaturahmi tersebut Sultan Hamengku Buwono berharap kehadirannya di hadapan santri dan ulama serta masyarakat Tasikmalaya dapat bermanfaat untuk bangsa dan negara Indonesia dalam menghadapi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.

Sementara itu kehadiran Sultan Hamengku Buwono yang didampingi oleh istrinya, serta rombongannya dari DI Yogyakarta akan melanjutkan sialturahminya ke Bandung Jawa Barat, untuk melakukan silaturahmi bersama tokoh masyarakat di Bandung.(*)

Editor: Kunto Wibisono
COPYRIGHT © ANTARA 2009