Doha (ANTARA News/AFP) - Juara dunia MotoGP 2007 Casey Stoner asal Australia untuk ketiga kalinya secara beruntun tampil sebagai juara MotoGP Qatar di Sirkuit Losail, Senin malam (Selasa dinihari WIB).

Lomba yang seharusnya digelar Minggu malam terpaksa ditunda sehari akibat hujan lebat.

Stoner yang membela Ducati, tidak menemui banyak kesulitan untuk mencapai finish pertama, mengungguli juara dunia 2008 Valentino Rossi, pembalap Italia (Yamaha) yang berada di urutan kedua dengan selisih 7,771 detik.

Rekan satu tim Rossi, pembalap Spanyol Jorge Lorenzo berada di urutan ketiga.

"Kondisi saya sebenarnya tidak terlalu bagus, tapi hampir 100 persen fit. Tapi saya tidak terkejut tampil sebagai juara karena secara fisik saya merasa lebih baik dibanding tahun lalu," kata Stoner usai lomba.

"Namun pada akhir lomba saya sedikit merasakan masalah, terutama pada kaki kanan karena terlalu sering mengerem. Semuanya berjalan cukup lancar, kecuali pada enam putaran terakhir ketika ada masalah dengan roda depan," katanya.

Peringkat kedua, Valentino Rossi pada kesempatan yang sama mengakui bahwa ia cukup puas dengan hasil lomba pembuka tahun ini.

"Kami pernah mengawali lomba dengan hasil lebih buruk, jadi saya harus puas dengan hasil ini," kata pembalap karismatik yang sudah delapan kali tampil sebagai juara di Qatar.

"Saya cukup kencang dan bisa terus menempel Stoner, tapi kondisi roda depan saya jelek dan membuat saya hampir jatuh dua atau tiga kali. Akhirnya saya memutuskan untuk memperlambat laju kendaraan," katanya.

Berbeda dengan Rossi, peringkat ketiga Jorge Lorenzo justru mengaku kecewa dengan hasil yang diraihnya, terutama karena kondisi motor.

Lorenzo adalah runner-up tahun lalu, tapi sudah meraih gelar juara sebanyak tiga kali untuk kategori bawah.

"Kami kurang kompetitif untuk memenangi gelar juara. Saya merasa frustasi karena tertinggal cukup jauh dari dua pembalap di depan. Padahal saya sering menang di sini," katanya.

Stoner langsung melejit untuk memimpin sejak awal lomba, sementara Rossi berada urutan ketiga. Tapi pada putaran ke-20 dari total 22 putaran, Rossi kembali berada pada urutan kedua dan hanya terpaut dua detik dari Stoner.

Pada tiga putaran terakhir, Stoner berhasil mempertahankan keunggulan. Pada saat yang sama, terjadi duel sengit antara Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo untuk memperebutkan posisi ketiga.

Nasib sial dialami pembalap Italia lainnya Loris Capirossi yang terpelanting keluar lintasan pada 14 putaran terakhir saat bersaing dengan Colin Edward untuk merebut posisi kelima.

Pembalap Finlandia Mika Kallio, pendatang baru di kelas MotoGP, tampil cukup mengesankan ketika pembalap berusia 26 tahun itu berhasil menempati peringkat delapan dan berhak atas delapan angka.

Yuki Takashi, pembalap debutan lainnya asal Jepang, yang sempat tidak bisa berbuat banyak pada awal-awal lomba, pada akhirnya berhasil meraih satu angka setelah menempati peringkat ke-15 dari total 1 pembalap yang mencapai finish.

Berikut hasil balap motor MotoGP Qatar, Senin malam waktu setempat (Selasa dinihari WIB) setelah lomba Minggu ditunda akibat hujan lebat:

MotoGP (22 lap):

1. Casey Stoner (Australia/Ducati) 42 menit 53.984 detik

2. Valentino Rossi (Italia/Yamaha) + 7.771

3. Jorge Lorenzo (Spanyol/Yamaha) 16.244

4. Colin Edwards (AS/Yamaha) 24.410

5. Andrea Dovizioso (Italia/Honda) 27.263

6. Alex De Angelis (San Marino/Honda) 29.883

7. Chris Vermeulen (Australia/Suzuki) 33.627

8. Mika Kallio (Finlandia/Ducati) 34.755

9. Toni Elias (Spanyol/Honda) 39.481

10. Randy De Puniet (Perancis/Honda) 42.284

11. Dani Pedrosa (Spanyol/Honda) 48.526

12. Nicky Hayden (AS/Ducati) 48.883

13. Sete Gibernau (Spanyol/Ducati) 52.215

14. Marco Melandri (Italia/Kawasaki) 56.379

15. Yuki Takahashi (Jepang/Honda) 1men 00.286dtk

16. James Toseland (Inggris/Yamaha) 1:14.978

17. Niccolo Canapa (Italia/Ducati) 1:15.028

Tidak mencapai finish: Loris Capirossi (Italia/Suzuki)

Klasemen umum sementara:

1. Casey Stoner (Australia/Ducati) 25 angka

2. Valentino Rossi (Italia/Yamaha) 20

3. Jorge Lorenzo (Spanyol/Yamaha) 16

4. Colin Edwards (AS/Yamaha) 13

5. Andrea Dovizioso (Italia/Honda) 11

6. Alex De Angelis (San Marino/Honda) 10

7. Chris Vermeulen (Australia/Suzuki) 9

8. Mika Kallio (Finlandia/Ducati) 8

9. Toni Elias (Spanyol/Honda) 7

10. Randy De Puniet (Perancis/Honda) 6

11. Dani Pedrosa (Spanyol/Honda) 5

12. Nicky Hayden (AS/Ducati) 4

13. Sete Gibernau (Spanyol/Ducati) 3

14. Marco Melandri (Italia/Kawasaki) 2

15. Yuki Takahashi (Jepang/Honda) 1(*)

Pewarta: imung
Editor: Kunto Wibisono
COPYRIGHT © ANTARA 2009