Biak, (ANTARA News) - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Papua, Irjen Pol FX Bagus Eko Danto mensinyalir saat ini ada sekelompok orang yang ingin mengagalkan pelaksanaan Pemilu 2009 di Papua.

"Aksi tindak kriminal di sejumlah daerah Papua, mengidikasikan ada dugaan sekelompok orang ingin menganggu stabilitas kamtibmas serta mengagalkan pelaksanaan Pemilu 2009 di Papua," kata Kapolda Papua menjawab ANTARA di Biak, Selasa siang, terkait adanya gejolak gangguan kamtibmas di Papua.

Namun, menurut Kapolda, secara umum kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polda Papua tampak kondusif meski di beberapa daerah ada terjadi gejolak gangguan kriminal.

Menyinggung adanya warga pendatang eksodus keluar Wamena, Kapolda mengatakan, informasi ini tidak benar sebab dirinya sudah mendapatkan laporan dari Kapolres Jayawijaya bahwa tidak ada warga eksodus keluar.

"Hanya saja memang ada beberapa orang warga non Papua telah mengamankan diri di markas Kodim setempat sebagai bentuk perlindungan diri," kata Irjen Pol Bagus Eko Danto menanggapi kasus kriminal di beberapa daerah Papua.(*)

 

Editor: AA Ariwibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2009