Makassar (ANTARA News) - Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) bekerja sama dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI) melaksanakan kegiatan Bhakti TNI KB terpadu di Sulawesi Selatan, Kamis. Dalam kegiatan tersebut, Kepala BKKBN Dr Sugiri Syarief didampingi Asisten Teritorial (Aster) Mabes TNI Mayjen TNI Suprapto bersama para Pangkotama menyerahkan bantuan BKB dan alat peraga edukatif (APE) kepada kelompok BKB. Selain itu memberikan bantuan modal kepada kelompok UPPKS berupa bantuan kredit usaha rakyat (KUR) dan bantuan Kredit Usaha Rumah Tangga (KRISTA). Kepala BKKBN Dr Sugiri Syarief mengatakan kegiatan itu merupakan tindak lanjut dari naskah kerja sama antara TNI dan BKKBN yang dicanangkan di Jakarta pada 12 Februari 2009. Menurut dia, tingginya laju pertumbuhan jumlah penduduk di Indonesia menjadi potensi ancaman nasional apabila tidak diimbangi dengan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Di sisi lain, upaya peningkatan lapangan pekerjaan masih sulit dilakukan ketika Indonesia juga terkena dampak krisis ekonomi global seperti saat ini. Ia mengatakan perubahan lingkungan strategis perlu diantisipasi untuk mendukung percepatan pencapaian sasaran Program KB Nasional. Salah satu upaya yang dipandang perlu yaitu dengan meningkatkan dan mengembangkan kerja sama antara BKKBN dan TNI. Sementara Asisten Teritorial (Aster) Mabes TNI Mayjen TNI Suprapto yang mewakili Panglima TNI mengatakan wujud kerja sama nyata di lapangan adalah meningkatkan kemampuan advokasi, komunikasi, informasi dan edukasi (KIE), serta pergerakan dan kemitraan bagi petugas KB. Mantan Pangdam VII/Wirabuana itu menambahkan, TNI siap membantu menyukseskan kebijakan pemerintah tersebut dengan mengerahkan sejumlah sumber daya manusia (SDM) yang dimiliki seperti tenaga medis.(*)

Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2009