Kuala Lumpur (ANTARA News) - AirAsia Indonesia mengakui co pilot yang menerbangi rute Kuala Lumpur-Bandung sedang diperiksa di rumah sakit Hasan Sadikin apakah terjangkit influensa A (H1N1).

"Betul co pilot kami alami demam tinggi sehabis terbang dari Kuala Lumpur ke Bandung. Standar prosedurnya jika pilot atau awak pesawat sakit dilarang terbang. Kami minta pilot itu dicek ke rumah sakit Hasan Sadikin. Hasil pemeriksaan darahnya akan diketahui lusa," kata Direktur pemasaran AirAsia Widijastoro Nugroho, di Kuala Lumpur, Selasa malam.

Selain co pilot yang demam tinggi, pilot dan awak kabin lainnya diminta untuk cek kesehatan. "Mereka semua diminta tidak terbang untuk pemeriksaan. Ternyata pilot dan pramugarinya sehat-sehat saja tidak ada yang sakit. Mereka sudah bisa keluar rumah sakit," katanya.

"Co pilot ini memang punya sejarah kesehatan alergi. Dan dia tidak pernah ada sejarah pergi ke negara yang terkena wabah H1N1. Mudah-mudahan panas tinggi itu karena alergi yang kambuh," kata direktur AirAsia itu.

Pesawat yang dioperasikan pun sudah disemprot desinfektan untuk mencegah segala kemungkinan.(*)

Pewarta: rusla
Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2009