Jakarta (ANTARA) - Pasangan Pangeran Harry dan Meghan Markle menandai perayaan ulang tahun pertama anak mereka, Archie Harrison Mountbatten-Windsor, dengan mengunggah video di mana Meghan membacakan buku cerita untuk putranya.

Meghan membaca buku "Duck! Rabbit!" sambil memangku Archie yang sibuk membalik halaman buku, sementara ayahnya, Pangeran Harry, berada di belakang kamera untuk merekam video.

Video menggemaskan tersebut adalah bagian dari kampanye #SaveWithStories, proyek untuk mendukung anak-anak dan keluarga di dunia yang terdampak pandemi virus corona, seperti dilansir CBS News.

Baca juga: Meghan Markle beri kejutan lewat panggilan video

Baca juga: Pangeran Harry -Meghan Markle berdonasi untuk dampak COVID-19

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

“Duck! Rabbit!” by @akrfoundation & @tlichtenheld (published by @chroniclekidsbooks). Read by Meghan, The Duchess of Sussex (with Harry, The Duke of Sussex behind the camera) to their son Archie for his 1st Birthday. Happy Birthday, Archie! . THIRTY MILLION CHILDREN rely on school for food. Responding to the needs of kids during these school closures @savethechildren and @nokidhungry have a new fund @SAVEWITHSTORIES to support food banks, and mobile meal trucks, and community feeding programs with funds to do what they do best—and also—with educational toys, books, and worksheets to make sure brains are full, as well as bellies. . If you can manage a one time gift of $10, please text SAVE to 20222. If another amount would work better for you, please visit our website—link in bio. There is no maximum and there is no minimum—together we will rise and together we can help. . Thank you and stay safe. XX #SAVEWITHSTORIES

A post shared by #SAVEWITHSTORIES (@savewithstories) on


Penyelenggara bekerjasama dengan Save the Children dan No Kid Hungry untuk menggalang dana demi menyediakan buku, bahan pelajaran, perlindungan terhadap virus dan makanan bernutrisi untuk anak yang membutuhkan.

Archie, cicit dari Ratu Elizabeth, ikut orangtuanya yang mundur dari tugas kerajaan dan tinggal di Los Angeles setelah beberapa bulan berada di Kanada.

Archie lahir pada 6 Mei 2018 di Rumah Sakit Portland di London di mana Meghan dilarikan dari Frogmore Cottage, kediamannya di Windsor Castle yang jaraknya sekira 25 mil dari London.

Nama diberi nama belakang Mountbatten-Windsor yang merupakan nama dari buyut sang ratu dan Pangeran Philip.

Baca juga: Archie Harrison Mountbatten-Windsor rayakan ulang tahun pertama

Baca juga: Mencoba resep "banana bread" dari Meghan Markle

Baca juga: Meghan Markle kenakan kalung "perlindungan"

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
COPYRIGHT © ANTARA 2020