London (ANTARA News/AFP) - Pasar-pasar saham utama Eropa ditutup menguat di tengah perdagangan yang berubah-ubah pada Rabu waktu setempat, dengan para investor melakukan konsolidasi posisi setelah naik 10 persen dalam sepekan terakhir karena didorong oleh harapan berkurangnya kemerosotan global.

Para dealer mengatakan, aksi ambil untung sudah diperkirakan namun relatif moderat, dengan hasil kuartal kedua korporasi AS yang beragam tidak memberikan keyakinan mendorong perdagangan.

Mereka mengatakan, para investor melihat dengan seksama hasil untuk dipertimbangkan apakah mampu memberikan dorongan positif seperti beberapa laba yang diberikan oleh Goldman Sachs dan lainnya, baru-baru ini.

Sebagian besar pasar bertahan di kisaran sempit, meski terjadi beberapa pembalikan di Wall Street yang dibuka melemah, setelah delapan sesi berturut-turut naik.

Di London, indeks FTSE 100 dari saham-saham utama ditutup naik 0,28 persen pada 4.493,73 poin. Di Paris, indeks CAC 40 naik tipis 0,06 persen menjadi 3.305,07 poin dan indeks DAX di Frankfurt naik 0,54 persen menjadi 5.121,56 poin.

Bursa saham lainnya di Eropa, Amsterdam naik 0,19 persen, Brussels naik 0,69 persen, Madrid naik 0,31 persen, Milan bertambah 0,48 persen dan indeks SNI Swiss datar. (*)

Pewarta: handr
Editor: Kunto Wibisono
COPYRIGHT © ANTARA 2009