Beijing (ANTARA News/Xinhuanet-OANA) - Aktor ganteng yang pernah meraih Piala Oscar dan penghargaan Golden Globe, Brad Pitt, telah mengisyaratkan untuk meninggalkan dunia akting.

Aktor berusia 45 tahun itu --yang mengasuh enam anak bersama pasangannya Angelina Jolie-- merasa telah mencapai hampir semua yang ingin ia lakukan dalam karirnya dan tidak mempercayai masih adanya banyak kemungkinan pada usianya yang telah bertambah tua.

Ia berkata, "Saya kira akting adalah permainan orang yang lebih muda; ada lebih sedikit bagian yang menarik buat orang yang lebih tua dan kita semua bertambah tua. Tetapi saya merasa sepertinya saya telah menjalani itu. Saya sudah memanfaatkan waktu saya dan itu sungguh menimbulkan perasaan bebas."

"Tentu saja, masih ada impian akting yang tersisa buat saya. Namun saya akan menuntaskannya dulu baru kemudian kita akan berbicara mengenai itu," katanya.

Brad dan Angelina, yang memiliki rumah di Prancis, California dan New Orleans, pindah bersama keluarga mereka ke mana saja mereka mengerjakan film dan bintang "Inglourious Basterds" itu berkeras bahwa itu adalah gaya hidup yang menyimpan banyak manfaat buat anak-anak mereka.

Ia menjelaskan, "Di mana saja menarik bagi saya sendiri, masing-masing tempat memiliki sentuhannya sendiri dan sesuatu yang dapat ditawarkan: ambil sesuatu, anak-anak pun mengambil sesuatu. Mereka memiliki pandangan mengenai dunia ini yang membuat kami bangga dan bahagia bahwa kami dapat menyediakannya."

"Kami menikmati kedamaian dalam hidup kami. Kami keluar di sini selama dua hari lebih awal bersama keluarga dan kami dapat keluyuran di satu tempat di Provence. Kami sangat mahir dengan itu. Anda memanfaatkan waktu itu buat keluarga. Apakah kami mendapatkan ketenangan bersama anak-anak? Tidak, bukan ketenangan semacam itu --ketenangan ada di rumah, tapi kami senang dengan kekacauan itu," katanya.

(*)

Pewarta: surya
Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2009