Jakarta (ANTARA News) - PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) dan PT Multi Agro Persada Tbk (TRPK) segera menggabungkan diri atau merger dan tinggal menunggu persetujuan pemegang saham.

Rencana merger ini akan dimintakan persetujuan dari pemegang saham masing-masing perusahaan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 8 September 2009, kata Japfa dalam surat edarannya kepada pemegang saham, Rabu.

Japfa mengatakan, pernyataan efektif dari Bapepam-LK mengenai rencana merger ini diperkirakan terbit pada 25 Agustus 2009, setelah pada 25 Juni 2009 kedua perusahaan telah menandatangani kesepakatan awal untuk menggabungkan diri.

Japfa sebagai perusahaan penerima penggabungan dalam merger ini akan menerbitkan saham baru kepada setiap pemegang saham Multi Agro dengan rasio pertukaran saham didasarkan kepadaa nilai pasar wajar yang ditentukan oleh penilai independen.

Menurut laporan hasil penilaian penilai independen per 18 Juni 2009, nilai pasar wajar Japfa dan Multi Agro masing-masing Rp650 dan Rp6.596 per saham.

Multi Agro merupakan perusahaan terbuka yang sudah tidak tercatat di bursa dan melalui anak perusahaannya melakukan kegiatan produksi pakan ternak yang sejenis dengan kegiatan usaha inti Japfa.

Multi Agro melalui anak perusahaannya. Nulti Agro memiliki tiga pabrik pakan ternak, sementara Japfa dan anak perusahaannya memiliki sembilan pabrik pakan ternak.

Per 31 Desember 2008, penjualan Japfa mencapai Rp11,525 triliun, meningkat 45,83 persen dari Rp7,903 triliun pada 2007. (*)

Pewarta: imung
Editor: Jafar M Sidik
COPYRIGHT © ANTARA 2009