Jakarta (ANTARA News) - Bursa Efek Indonesia (BEI ) menganggarkan belanja modal atau capital expenditure (Capex) untuk pengembangan informasi teknologi (IT) sebesar tiga kali lipat dari dana internal yang dipersiapkan BEI tahap pertama yang sebesar Rp 30 miliar.

"Itu berarti dana untuk pengembangan IT di bursa berjumlah Rp 90 miliar, capex itu sebagian besar untuk hardware dan software, karena dari luar," kata Direktur IT BEI, Adikin Basirun di Gedung BEI, Jakarta, Senin.

Adikin mengatakan, draft perencanaan pengembangan IT di bursa masih disusun dan sekarang telah mencapai tahap finalisasi. Dana cadangan yang dipersiapkan BEI untuk pengembangan IT tahap pertama sebesar Rp 30 miliar.

"Sekitar September draft pengembangan IT akan selesai digodok BEI," imbuhnya.

Selain itu, lanjut Adikin, BEI akan melakukan penambahan kapasitas e-trading. Penambahan kapasitas itu disebabkan frekuensi transaksi di bursa yang semakin hari kian bertambah. (*)

Pewarta: handr
Editor: Bambang
COPYRIGHT © ANTARA 2009