Kuwait (ANTARA News/Reuters) - Kementerian Dalam Negeri Kuwait telah menangkap satu orang atas tuduhan menyulut kebakaran di sebuah tenda pernikahan yang menewaskan 46 wanita dan anak-anak, kata kantor berita KUNA, Senin.

"Kementerian Dalam Negeri hari ini mengumumkan telah menangkap pelaku pembakaran tenda pernikahan," kata KUNA mengutip sebuah pernyataan kementerian itu.

Kementerian Kesehatan Kuwait mengatakan, jumlah korban tewas akibat kebakaran itu mencapai 46. Lebih dari 70 orang juga cedera dalam kebakaran tersebut, yang terjadi di sebuah tenda wanita di pesta pernikahan Sabtu itu.

Tenda itu, yang bisa menampung lebih dari 200 orang, hanya memiliki satu pintu keluar, sehingga jumlah kematian dalam musibah itu tinggi.

Tamu-tamu pria dan wanita dalam pesta pernikahan di Kuwait biasanya dipisahkan. Tenda seringkali dibangun secara khusus untuk acara tersebut.(*)

Pewarta: kunto
Editor: Kunto Wibisono
COPYRIGHT © ANTARA 2009