Jakarta (ANTARA News) - Perdana Menteri Timor Lorosae, Kay Rala Xanana Gusmao, dalam pernyataan terbukanyadi Dili, Minggu, mengucapkan selamat Idul Fitri kepada umat muslim sedunia, terutama di negerinya dan Republik Indonesia.

"Masyarakat muslim dunia merayakan Idul Fitri, masyarakat dunia pun mengetahuinya. Ini adalah peluang bersama bagi kita semua untuk saling menghargai dan mengingkatkan rasa persaudaraan di tengah adanya perbedaan kebudayaan dan agama," ujar Xanana, melalui surat elektronik yang diterima ANTARA News dari juru bicaranya, Antonio Naikoli Ramos, Minggu.

Khusus bagi umat muslim di Indonesia, Xanana juga menyampaikan rasa suka citanya menyambut Idul Fitri. Hal ini, menurut dia, dapat dimaknai sebagai momentum untuk lebih saling memahami makna kebersamaan, persaudaraan dan membangun perdamaian, toleransi, serta saling menghargai.

(*)

Pewarta: mansy
Editor: Priyambodo RH
COPYRIGHT © ANTARA 2009