Padang (ANTARA News) - Empat dusun di Kabupaten Padang Pariaman, Sumatra Barat, tertimbun tanah longsor akibat gempa Rabu (30/9) lalu dan diperkirakan 300 orang ikut tertimbun di dalamnya.

Wartawan ANTARA di lokasi longsor Jumat melaporkan, di empat dusun itu hanya tampak tanah merah dan tidak kelihatan rumah atau pun bangunan lain karena sudah tertimbun tanah.

Empat dusun itu yakni, Pulau Koto, Lubuk Laweh, Sumanak dan Tandikek.

Upaya evakuasi dari tim SAR belum dapat dilakukan dan pencarian serta penggalian hanya dilakukan oleh warga setempat yang selamat dari bencana.

Informasi yang dihimpun di lokasi kejadian menyebutkan bahwa pencarian oleh warga setempat baru berhasil menemukan sembilan jasad, dari sekitar 62 warga di Sumanak yang tertimbun.

Kemudian di dusun Lubuk Laweh baru ditemukan empat jasad korban dari 100 warga yang diduga tertimbun.

Di empat dusun itu disebutkan sekitar 300 warga masih tertimbun, sedangkan tim SAR dan alat-alat berat belum masuk ke daerah itu untuk membantu evakuasi.

Data Sarkorlat Penangulangan Bencana Sumbar menyebutkan, di Kabupaten Padang Pariaman, sampai Jumat siang telah ditemukan 184 korban tewas, 175 korban luka berat dan 500 luka ringan.

Selain itu, 10.017 unit rumah di Kabupaten itu terdata rusak berat.
(*)

Pewarta: surya
Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2009