Jakarta (ANTARA News) - Ketua DPP Partai Demokrat Anas Urbaningrum menyatakan, terpilihnya Aburizal Bakrie (Ical) sebagai Ketua Umum Partai Golkar membuat Partai Demokrat merasa nyaman untuk meneruskan kerjasama politik dengan Golkar.

"Kami yakin akan lebih mudah untuk membangun komunikasi dan kesepahaman tentang membangun Indonesia ke depan. Sejauh ini, Partai Demokrat merasa cukup nyaman dalam komunikasi dengan Golkar dan Ical. Kami yakin pula Golkar akan menjadi partai yang bersahabat dengan Partai Demokrat," kata Anas saat dihubungi di Jakarta, Kamis.

Namun, menurut dia, siapapun yang terpilih menjadi Ketua Umum Partai Golkar dalam Munas, tidak menghalangi Partai Demokrat untuk membangun komunikasi dan kerjasama dalam membangun demokrasi yang bermartabat.

"Kami menghormati apapun hasil Munas Golkar dan siapapun yang dipilih menjadi Ketua Umum. Itu adalah wilayah dapur internal Golkar. Kami sampaikan selamat kepada Golkar yang telah menyelesaikan Munas dan melahirkan kepemimpinan baru di bawah kepemimpinan Aburizal Bakrie," katanya.

Aburizal Bakrie terpilih menjadi ketua umum DPP Partai Golkar periode 2009-2015 menggantikan M Jusuf Kalla.(*)

Pewarta: mansy
Editor: Aditia Maruli Radja
COPYRIGHT © ANTARA 2009