Jakarta (ANTARA News) - Unggulan delapan ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda kembali harus berjuang lebih dari satu jam dalam turnamen Prancis Terbuka Super Series untuk meraih tempat di semifinal.

Dalam partai terakhir perempat final yang digelar di Pierre de Coubertin Paris, Jumat malam waktu setempat (Sabtu dinihari WIB), Greysia/Nitya menyudahi perlawanan unggulan keempat Lena Frier Kristiansen/Kamilla Rytter Juhl 21-19, 18-21, 22-20 dalam waktu satu jam 16 menit.

Sehari sebelumnya, pasangan yang pekan sebelumnya tersingkir di babak 16 besar Denmark Terbuka tersebut harus bermain satu jam 25 menit untuk menyisihkan ganda Jepang Miyuki Maeda/Satoko Suetsuna.

Selanjutnya, pasangan peringkat 13 dunia itu akan melawan unggulan kelima Ma Jin/Wang Xiaoli dari China yang menumbangkan unggulan teratas Chin Eei Hui/Wong Pei Tty dari Malaysia dengan kemenangan 19-21, 21-19, 21-17.

Greysia/Nitya merupakan satu-satunya semifinalis ganda putri non-China setelah semifinal lainnya mempertemukan pasangan Negeri Tirai Bambu itu, antara unggulan kedua Cheng Shu/Zhao Yunlei dengan juara Olimpiade Du Jing/Yu Yang yang menjadi unggulan ketiga.

Pebulutangkis non-Pelatnas Taufik Hidayat juga maju ke semifinal setelah berhasil menyingkirkan pemain China Chen Long 22-20, 21-15 dalam 50 menit.

Unggulan keempat itu selanjutnya bertemu salah satu rival kuatnya sejak lama, Peter Gade yang menjadi unggulan kedua setelah pemain Denmark itu menang atas Bao Chunlai dari China 21-15, 14-21, 21-13.

"Chen Long selalu menjadi pemain yang bagus dan sulit dilawan bagi saya, syukurlah pertandingannya berpihak pada saya," kata Taufik melalui laman pribadinya.

"Saya akan melawan teman saya Peter besok. Seperti kerap saya ucapkan, apa pun hasilnya, mudah-mudahan kami bisa menampilkan pertandingan yang menghibur bagi penonton besok," tambahnya.

Dua pemain China, unggulan pertama Lin Dan dan unggulan ketiga Chen Jin akan tampil dalam semifinal lainnya.

Sementara itu, pasangan Bona Septano/Mohammad Ahsan gagal melangkah ke babak berikutnya setelah langkah mereka dihentikan unggulan ketiga asal Denmark Mathias Boe/Carsten Mogensen yang mengalahkan mereka 18-21, 21-12, 15-21.

Sebelumnya, tiga ganda yakni pasangan Markis Kido/Hendra Setiawan, Nova Widianto/Liliyana Natsir serta Hendra Aprida Gunawan/Vita Marissa sudah lolos ke semifinal lebih dulu.

Pertandingan semifinal turnamen berhadiah 200 ribu dolar itu akan digelar Sabtu mulai pukul dua siang waktu setempat (sekitar pukul 20.00 WIB). (*)

Pewarta: bwahy
Editor: Bambang
COPYRIGHT © ANTARA 2009