Jakarta (ANTARA) - Petenis muda asal Italia Jannik Sinner bersiap menghadapi pemegang 12 gelar juara French Open Rafael Nadal pada perempat final Roland Garros 2020 yang akan digelar Selasa (6/10) sore waktu Paris, Prancis.

“Saya tidak banyak menonton rekaman-rekaman pertandingan. Karena pada akhirnya, saya harus berjuang maksimal mengeluarkan seluruh kemampuan saya di setiap pertandingan,” kata Sinner dikutip dari Reuters, Selasa.

Bagi petenis yang masih berusia 19 tahun itu, laga melawan Nadal tersebut akan menjadi tantangan terbesar sepanjang karirnya sampai dengan saat ini.

Baca juga: Sinner jadi petenis termuda yang lolos ke perempat final French Open

“Tentu saja, menghadapi Nadal di French Open bukanlah hal yang mudah. Saya rasa tidak ada yang bisa mengalahkan catatan prestasi dia dalam turnamen ini. Dia amat sangat percaya diri,” ungkap Sinner.

Sebelumnya pada putaran keempat, Minggu (4/10), Sinner menaklukkan unggulan keenam asal Jerman Alexander Zverev dalam empat set dengan skor 6-3, 6-3, 4-6, 6-3.

Sementara itu, meskipun tersingkir pada perempat final Italian Open beberapa waktu lalu, Nadal tetap tampil agresif dan bersemangat menjalani setiap pertandingan French Open 2020.

Baca juga: Mereka yang akan bertanding dalam perempatfinal French Open

Pewarta: Rr. Cornea Khairany
Editor: Fitri Supratiwi
COPYRIGHT © ANTARA 2020