Kawasan Kuta, Bali (ANTARA News) - Bandar Udara Internasional Ngurah Rai, Bali, Rabu, kembali beroperasisetelah selama 24 jam terakhirterhenti sementara untuk untuk menghormati Hari Suci Penyepian 1932 Saka.

Sejak pukul 06.00 WITA tadi, seluruh pegawai yang bergiat di lingkungan Bandar Udara Internasional Ngurah Rai mulai bekerja kembali di sana.

"Tepat pukul 06.00 WITA tadi operasionalisasi aktivitas penerbangan sudah terjadi lagi. Semuanya normal, kecuali ada penundaan sebentar pada keberangkatan pertama dari jadual karena saat Nyepi, semua orang baru boleh keluar pada pukul 05.00 WITA tadi," kata Asisten Manager Hubungan Masyarakat dan Hukum PT Angkasa Pura I Bandar Udara Ngurah Rai, Dimyati.

Di seluruh lingkungan bandar udara internasional itu, toko-toko, warung, perkantoran, ataupun kantor perwakilan penerbangan mulai melakukan aktivitasnya seperti biasa.

Para calon pemakai jasa penerbangan mulai berdatangan sejak pukul 06.00 WITA, menunggu kesiapan pemberangkatan di ruang tunggu, sementara para pilot dan awak kabin juga tengah mempersiapkan pesawat terbang yang akan lepas landas.

Di Terminal Keberangkatan Internasional, beberapa rombongan wisatawann mancanegara juga sudah menapaki koridor ruang tunggu terminal itu sejak pagi. Para petugas keamanan juga telah siap di pintu masuk untuk memeriksa tiket yang dimiliki para wisatawan itu.

"Hingga pukul 06.00 WITA tadi, tidak ada laporan permintaan pendaratan darurat kepada kami. Jika memang ada, kami siap dalam waktu singkat memenuhi permintaan itu karena semua personil di tiap bagian berada di tempat selama Nyepi kemarin," kata Dimyati.(ANT/A024)

Pewarta: mansy
Editor: AA Ariwibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2010