Jakarta (ANTARA News) - Wakil Presiden Boediono, dijadwalkan meninjau Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST) Bantargebang di Bekasi, Jawa Barat, Jumat.

Dalam kunjungannya itu ia akan meninjau Pembangkit Listrik yang memanfaatkan pengelolaan sampah di TPST Bantargebang.

Pembangkit listrik itu memanfaatkan gas metan yang berasal dari sampah. Rencananya, pembangkit listrik yang memanfaatkan pengelolaan sampah itu akan menghasilkan kapasitas ujicoba sebesar dua Megawatt, namun ditargetkan dapat menghasilkan kapasitas sebesar 26 Megawatt.

Selain pembangkit listrik, Wapres dijadwalkan mengadakan temu-wicara dengan petugas pelayanan kesehatan se-Bekasi di Puskesmas Bantargebang.

Sebelum ke Bantargebang, Wapres akan melakukan kunjungan kepada komunitas pendidikan Bekasi di SMA Negeri 1 Bekasi dengan agenda temu-wicara dengan pelajar dan guru di Bekasi.

Selain itu, Boediono akan meninjau salah satu lokasi Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri Perkotaan di Kelurahan Aren Jaya untuk memberikan pengarahan, dan penyerahan Bantuan Langsung Mandiri oleh Menko Kesejahteraan Rakyat, Agung Laksono.

Dalam kunjungan kerja ke Bekasi, Boediono didampingi Menteri Agama Suryadharma Ali, Menteri Pendidikan Nasional Muhammad Nuh, Menko Kesra Agung Laksono, Menteri PU Djoko Kirmanto, Menteri Kesehatan Endang Rahayu Sedyaningsih, dan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan. (ANT/A038)

Pewarta: handr
Editor: Aditia Maruli Radja
COPYRIGHT © ANTARA 2010