Jakarta (ANTARA News) - Manajemen PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) telah menuntaskan seluruh proses restrukturisasi internal, yang dimulai sejak September 2009, pada 17 Maret 2010.

Sekretaris Perusahaan INDF, Werianty Setiawan dalam keterbukaan informasi Jumat mengatakan, pada 17 Maret 2010 perseroan telah menjual dan mengalihkan anak perusahaan kepada PT Indofood CBP Sukses Makmur.

Perseroan telah menjual 29,15 juta saham yang merupakan 51 persen dari total saham yang dikeluarkan PT Indofood Fritolay Makmur senilai Rp106,39 miliar. Selanjutnya, perseroan juga menjual 320 juta saham yang merupakan 100 persen dari total saham yang dikeluarkan Drayton Pte Ltd senilai Rp2,73 triliun.

(B008/R009)

Pewarta: handr
Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2010