Jakarta (ANTARA News)- ASUS Republic of Gamers (ROG) G73Jh hadir di tengah pasar notebook Indonesia dengan spesifikasi khusus bagi para pecinta game, demikian siaran pers ASUS Indonesia yang diterima ANTARA News di Jakarta, Jumat.

Dibekali komponen-komponen seperti prosesor Intel Core i7 terbaru, grafis ATI Radeon HD5870 yang mendukung DirectX-11, memori DDR3 hingga 8GB, dan kapasitas penyimpanan 1 tera byte, ROG G73Jh dipercaya menjadi notebook game terkuat saat ini.

Desain ROG G73Jh pun tak kalah mumpuni. Penampilan agresif terinspirasi pesawat 'Stealth Fighter' F-117 Nighthawk ROG G73Jh mengedepankan penempatan komponen-komponen yang inovatif.

Contohnya, penempatan komponen penghasil panas, suara bising, dan penggunaan sistem lubang angin ganda di bagian belakang notebook membuat sumber panas dan suara bising berada sejauh mungkin dari sisi pengguna.

Bentuk sandaran tangan pada notebook ini juga sangat tipis layaknya keyboard komputer.Dengan sudut kemiringan 5 derajat tingkat ergonomi dan kenyamanan menjadi semakin optimal terutama saat bermain game dan mengetik.

Dengan performa seperti itu ASUS ROG G73Jh diharapkan memberikan pengalaman bermain game yang tak tertandingi.

(Ber/S026)

Pewarta: surya
Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2010