Jakarta (ANTARA News) - Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan Djoko Suyanto mengatakan, panitia seleksi (pansel) ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan segera terbentuk.

"Kami sedang mencari siapa-siapa yang akan duduk dalam panitia seleksi. Ya mudah-mudahan segera terbentuk," katanya, saat dihubungi ANTARA di Jakarta, Selasa.

Djoko sepakat terbentuknya pansel dalam waktu dekat akan mendukung keberadaan KPK secara utuh dan maksimal dalam pemberantasan korupsi yang menjadi salah satu agenda utama pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono- Wakil Presiden Boediono.

"Ya itu maksudnya, dengan keberadaan KPK yang utuh pemberantasan korupsi akan maksimal dan Indonesia tidak lagi dicap sebagai negara terkorup," katanya.

Pada kesempatan terpisah, Jaksa Agung Hendarman Supandji mengatakan, panitia seleksi ketua KPK akan melibatkan Kejaksaan Agung dan Kementerian Hukum dan HAM.

"Sesuai perintah Presiden , maka leader (pimpinan, red) pembentukan pansel ada di Menkopolhukam, dan kami hanya bagian dari yang akan dilibatkan dalam pembentukan pansel ketua KPK," kata Hendarman.

Sedangkan Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar mengatakan, tidak menutup kemungkinan pembentukan pansel ketua KPK melibatkan dua institusi yakni Kejaksaan Agung dan Kementerian Hukum dan HAM.

"Keterlibatan Kejaksaan Agung dalam pembentukan struktur KPK sangat penting, mengingat jaksa agung memiliki kepentingan mendasar terhadap internal KPK," katanya.

Tak hanya itu, jaksa penuntut di KPK berasal dari jaksa agung, ujarnya menambahkan.
(R018/B010)

Pewarta: mansy
Editor: Bambang
COPYRIGHT © ANTARA 2010