Palembang (ANTARA News) - Bubur kertas berhasil menyumbang devisa ekspor nonmigas Sumatera Selatan 2009 mencapai 157,8 juta dolar AS dengan volume 372,6 ribu ton.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sumsel, H Eppy Mirza, mengatakan Rabu, dari 40 jenis komoditas ekspor nonmigas Sumsel 2009, dengan total perolehan devisa 2,1 miliar dolar AS, bubur kertas peyumbang terbesar kelima setelah medium naphtha, produk kelapa sawit, batu bara dan karet.

Penyumbang devisa terbesar pada periode tersebut masih tetap karet senilai 1,111 miliar dolar, batu bara 289,3 juta dolar, produk kelapa sawit termasuk minyak sawit mentah (CPO) 250 juta dolar dan medium naphtha 171,4 juta dolar AS.

Sementara realisasi ekspor nonmigas Sumsel selama Desember 2009 menghasilkan devisa 272,4 juta dolar AS dengan volume 960,6 ribu ton.

Dari total perolehan devisa selama periode Desember 2009 itu, bubur kertas menyumbang devisa terbesar ke empat dengan nilai 12,7 juta dolar, disusul batu bara 44,1 juta dolar, produk kelapa sawit 48,1 juta dan terbesar masih karet mencapai 155,1 juta dolar AS, katanya. (M033/K004)

Pewarta: kunto
Editor: Kunto Wibisono
COPYRIGHT © ANTARA 2010