Jerusalem, Israel (ANTARA News) - Seorang pejabat tinggi di Gedung Putih Rabu menyerahkan undangan resmi kepada Benjamin Netanyahu untuk melakukan pembicaraan dengan Presiden Amerika Serikat Barack Obama di Gedung Putih pada 1 Juni, kata juru bicara Perdana Menteri Israel.

Kepala Staf Gedung Putih Rahm Emanuel menyampaikan undangan pribadi dari Obama yang berisikan "dia mengundang perdana menteri untuk mengunjunginya di Gedung Putih pada Selasa 1 Juni " kata juru bicara Mark Regev kepada AFP.

Emanuel mengatakan, pembicaraan antara kedua pemimpin akan fokus pada "kepentingan keamanan bersama" dan upaya untuk membangun perdamaian di kawasan itu.

"Atas nama presiden ... dia telah meminta saya untuk memberikan undangan kepada Anda untuk datang dan mengunjunginya di Gedung Putih, guna rapat kerja membahas kepentingan keamanan bersama kami serta kerja sama kami yang erat dalam mencari perdamaian antara Israel dan tetangganya, "katanya.

Netanyahu telah menerima undangan tersebut, kata Regev.

Pemimpin Israel menuju Paris Kamis pagi di mana ia akan secara resmi menerima undangan bagi Israel untuk bergabung dengan OECD, sebelum menuju ke Kanada dan Washington.

Netanyahu dan Obama terakhir kali bertemu pada Maret di sebuah pertemuan yang kurang menunjukkan keramahan, dan penghargaan yang biasanya diberikan kepada pemimpin yang sedang berkunjung di Gedung Putih, demikian AFP.

(Uu.H-AK/S026)

Pewarta: handr
Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2010