Bengkulu (ANTARA News) - Ketidakhadiran "Raja Dangdut" Rhoma Irama mengecewakan pengunjung MTQ Nasional ke-23 di Bengkulu, Sabtu.

"Saya dibohongi," aku Zulkifi (40), warga Bengkulu, yang datang ke arena MTQN sejak siang, meski hujan lebat mengguyur kota tersebut.

Ia menjelaskan kabar kedatangan raja dangdut didengar dari salah satu stasiun radio lokal, karena itu dirinya berusaha datang untuk mendengarkan suara Rhoma Irama yang menjadi idolanya sejak kecil.

"Penyelenggaraan MTQN yang dibuka Presiden Susilo Bambang Yudhoyono itu tak akan ramai tanpa kehadiran raja dangdut," katanya.

Sementara itu, pengunjung lain memprediksi gedung bekas MTQ Nasional ke-23 pasca-MTQN tidak akan terurus, karena para pemimpin di daerah ini sedang bertarung dalam pilkada.

"Pemimpinnya tak bakal memikirkan gedung yan dibangun dengan harga mahal," kata Bahrudin, seorang panitia penyelenggara.

Wartawan ANTARA melaporkan keramaian di arena MTQN hingga pukul 23.00 WIB masih terlihat, karena mobil sulit keluar akibat banyaknya pengunjung yang berlalu lalang.

Apalagi, para pedagang semakin memadati arena MTQN, sehingga diperkirakan orang baru bisa meninggalkan lokasi acara sekitar pukul 00.00 WIB.(*)
(E001/E011/R009)

Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2010