Bandung (ANTARA News) - Dua pemuda, Ricky Husara dan Afif, warga Gegerkalong Hilir, Kota Bandung, Jawa Barat, tewas seketika diserang oleh kawanan geng motor di Jalan Layang Pasupati , Senin malam (7/6).

"Kejadian tadi malam, di jempatan Pasupati, sebenarnya ada empat orang yang diserang, tapi dua orang lagi selamat, Agus dan Syukur. Agus lagi di Polwiltabes, kalau Syukur di UGD RSHS, kata rekan korban, Ade (18), di RSHS Bandung, Selasa.

Ade menuturkan, keempat temannya tiba-tiba diserang oleh 10 orang kawanan geng motor saat melintasi Jalan Layang Pasupati malam.

Ia mengatakan, selain menyerang keempat korban, kawanan Geng Motor juga mengambil sepeda motor jenis Jupiter Z milik Afif.

Ade menambahkan, keempat rekannya bukanlah anggota geng motor.

"Saya juga heran, teman saya yang diserang itu bukan geng motor kok, malah Afif itu pengurus DKM Mesjid At Taqwa," ujarnya.

Menurutnya, korban Ricky menderita tiga luka tusukan di bagian perut dan dadanya.

"Kalau Ricky ditusuk di bagian perut dua kali, dada satu, tapi kalau Afif saya tidak tahu," ujar Ade.

Berdasarkan pantauan ANTARA, hingga pukul 10.30 WIB, di Ruang Kamar Mayat, puluhan orang rekan Afif dan Ricky terus mendatangi ruang tersebut.

Isak tangis langsung pecah seketika, ketika rekan perempuan kedua korban tiba di kamar mayat.

(ANT/S026)


Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2010