Jakarta (ANTARA News) - Pemerintah dan DPR melakukan rapat dengar pendapat untuk membahas optimalisasi anggaran fungsi pendidikan melalui rencana strategis pembangunan pendidikan nasional.

Rapat dengar pendapat antara pemerintah dan Komisi X DPR RI tersebut bertempat di ruang rapat komisi X DPR RI, Jakarta, Kamis malam.

Dalam rapat itu hadir Menko Kesra Agung Laksono, Menteri Pendidikan Nasional Mohammad Nuh, Menteri Keuangan Agus Martowardoyo, Menteri Kesehatan Endang Rahayu Sedyaningsih, Kepala Bappenas Armida Alisyahbana dan perwakilan dari Menteri Dalam Negeri.

Dalam rapat yang dipimpin oleh Ruli Anwar dari Fraksi Golkar itu pemerintah diminta melakukan optimalisasi anggaran fungsi pendidikan nasional.

Hal itu dianggap perlu guna efektifitas anggaran fungsi pendidikan yang jumlahnya cukup besar yakni sekurang-kurangnya 20 persen dari APBN.

Untuk itu, pemerintah diminta membuat rencana strategis terkait anggaran fungsi pendidikan atau membuat mekanisme postur anggaran yang lebih rasional.

Dengan demikian diharapkan anggaran fungsi pendidikan yang cukup besar bisa efektif dalam memajukan mutu pendidikan.

Menko Kesra Agung Laksono dalam rapat dengar pendapat itu mengatakan perlu segera di susun politik anggaran pendidikan yang dituangkan dalam renstra pendidikan nasional yang secara komprehensif mendeskripsikan komitmen dan strategi pemanfaatan anggaran fungsi pendidikan.

Menteri mengakui optimalisasi anggaran pendidikan akan berdampak positif untuk memajukan pendidikan bangsa.

Lebih lanjut ia juga mengatakan bahwa anggaran fungsi pendidikan masih perlu ditata lebih baik dengan memperhatikan berbagai aspek.(*)
W004*V002/Z002

Editor: Jafar M Sidik
COPYRIGHT © ANTARA 2010