Palembang (ANTARA News) - PT Pertamina Gas Domestik sampai Agustus 2010 sudah menarik 50 ribu unit tabung gas isi 3 kg yang ditemukan rusak yang ada di Sumatera Selatan.

Sales Representatif LPG Gas Domestik PT Pertamina Region I Ahmad Yudistira usai sosialisasi penggunaan tabung gas elpiji 3 kg di Palembang, Kamis, mengatakan, pihaknya telah menarik sebanyak 50 ribu tabung gas 3 kg yang rusak dari penduduk di wialayah itu.

Sebagian besar tabung tersebut rusak karena mengalami kebocoran akibat tidak tertibnya agen atau warga meletakkan barang berisi bahan bakar tersebut sehingga menyebabkan tabung bocor, katanya.

Ia menjelaskan, saat ini jumlah tabung gas yang beredar di Sumatera Selatan mencapai 1,8 juta dan khusus Palembang 300 ribu tabung gas isi 3 kilogram.

Sementara perputaran gas elpiji isi 3 kilogram di Kota Palembang mencapai 30 ribu tabung per hari, ujarnya.

Dia menambahkan, terhadap 50 ribu tabung gas yang rusak tersebut pihaknya akan memusnahkan dalam waktu dekat.

Pemusnahan menjadi solusi antisipasi beredarnya kembali tabung rusak tersebut, tambahnya.

Ia mengatakan, di Kota Palembang terdapat 30 agen tabung gas isi 3 kilogram yang beroperasi.

Pihaknya secara rutin memantau aktivitas penjualan tabung gas mulai dari Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE) sampai dengan penjualan di agen-agen, katanya.

(ANT-037/S026)

Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2010