Bandung (ANTARA News)- Perayaan "world space week" 2010 yang dilaksanakan serentak di seluruh negara, termasuk Himpunan Mahasiswa Astronomi ITB yang Mengusung tema "Astronomi Indonesia Dulu Kini dan Esok."

Ketua panitia penyelenggara Prahesti Husnindari, Sabtu, mengatakan, bahwa acara Khatulistiwa 2010 yang dimulai dengan "grand talk show," yang mengundang para praktisi Astronomi, seperti kepala obsevatorium Hakim L Malasan, Kepala Planetarium, Widya Sawitar, Kepala Astronomi Amatir Langit Selatan , Avivah Yamani.

Tidak kurang dari 200 peserta "talk show," mahasiswa, pelajar dan umum yang mengikuti acara tersebut dengan antusias.

Rangkaian acara masih akan terus berlanjut hingga 7 Oktober mendatang antara lain, kuliah umum, observasi matahari , pameran foto dan lukisan astronomi di Jl. Ganesha No.4 ITB.

Diungkapkan Prahesti, acara ini bertujuan untuk memasyarakatkan astronomi dengan membuka mata masyarakat pada semesta yang tidak ada batasnya, yang kebetulan acara yang diselenggarakan bertepatan pula dengan "world space week" 2010 juga disnatalies Himpunan Mahasiswa Astronomi Ke-45.

Sementara itu, Kepala Observatorium Hakim L Malasan, yang ditemui seusai acara "talk show" memberikan apresiasinya terhadap peserta pelajar , mahasiswa dan umum, di tengah permasalahan astronomi yang kian kini kian terlupakan.

"Sebagai contoh ilmu kebumian mengalami peningkatan di bidang olimpiade, disisi lain kita mengalami degradasi ilmu astronomi," katanya.
(ANT155/Y003)

Editor: Aditia Maruli Radja
COPYRIGHT © ANTARA 2010