Jakarta, 10/11/2010 (ANTARA) - Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan, melaksanakan kunjungan kerja ke Provinsi Bali dalam rangka me-launching Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH), di TAHURA Ngurah Rai (Balai Pegelolaan Hutan Mangrove) Bali, belum lama ini. Launching Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) tersebut, dihadiri oleh para wakil Menteri Dalam Negeri, Menteri PAN dan Reformasi Birokrasi, para Gubernur, Bupati/Walikota, Muspida Bali dan Mitra Kerja Departemen Kehutanan. Dalam rangkaian kegiatan tersebut, Menhut menyerahkan Surat Keputusan Penetapan Wilayah Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) kepada para Gubernur dan Bupati/Walikota, menyerahkan bibit pohon sekaligus menanam pohon, melepasliarkan burung, dilanjutkan dengan meninjau pameran pembangunan kehutanan Bali dan meninjau lokasi TAHURA Ngurah Rai (Balai Pengelolaan Hutan Mangrove).

Pewarta: NON
Editor: PR Wire
COPYRIGHT © ANTARA 2010