Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menegaskan bahwa Indonesia patut optimistis bahwa pembangunan pada 2011 akan berhasil dan bahkan lebih baik daripada tahun sebelumnya.

"Untuk 2011 kita patut bersikap optimis bahwa pembangunan di tahun ini akan berhasil atau lebih berhasil...ada empat faktor yang bisa mendorong pembangunan tahun ini lebih berhasil," kata Presiden Yudhoyono saat menyampaikan sambutannya pada rapat kerja gubernur di Balai Sidang Jakarta, Senin.

Keempat faktor tersebut, menurut Presiden adalah pertama, Indonesia saat ini memiliki momentum untuk tumbuh dan bisa mencapai yang lebih baik lagi.

Kedua, kata Kepala Negara, dari berbagai sudut pandang dan penilaian Indonesia saat ini memiliki potensi yang besar untuk tumbuh menjadi negara yang maju.

Faktor ketiga, lanjut Presiden, ketika dunia mengalami krisis pada 2008 dan 2009 Indonesia berhasil mengatasinya

"Ketika dunia mengalami krisis belum lama 2008 dan 2009 Alhamdulillah Indonesia selamat dan 2010 telah tumbuh kembali," katanya.

Kemudian faktor keempat adalah kepercayaan jika Indonesia mampu mengatasi permasalahan, hambatan dan tantangan.

"Di negeri kita masih banyak permasalahan, hambatan dan tantangan tapi saya percaya bahwa hambatan dan permasalahan dapat kita atasi sebaik-baiknya," ujarnya.

Menurut Presiden, dengan empat faktor tersebut tidak ada alasan bagi Indonesia untuk tidak bersikap optimis pada keberhasilan pembangunan 2011.

Rapat kerja kali akan dibuka sekitar pukul 09.00 wib oleh Presiden Yudhoyono lalu setelah istirahat kopi dilanjutkan dengan pemaparan Wakil Presiden Boediono mengenai Rencana Kerja Pemerintah 2011.

Rapat kerja dengan seluruh gubernur telah diselenggarakan sebanyak empat kali sejak Presiden Yudhoyono menjabat kedua kali pada 2009.

Tema rencana kerja pemerintah pada 2011 adalah "Percepatan Pertumbuhan Ekonomi yang Berkeadilan Didukung Pemantapan Tata Kelola dan Sinergi Pusat-Daerah".
(ANT/A024)

Pewarta: NON
Editor: AA Ariwibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2011