Beijing (ANTARA News/Xinhua-OANA) - Sembilan puluh enam orang ditahan polisi, menunggu untuk menjalani pemeriksaan atau masuk ke penjara karena menggunakan produk susu yang tercemar melamin sejak Juli tahun lalu.

Di antara mereka, 17 diantaranya sudah resmi menjadi tersangka, termasuk dua orang yang dihukum seumur hidup, kata Badan Keamanan Makanan China dalam suatu pernyataan pada Kamis.

Tiga puluh delapan orang menunggu persidangan dan 41 lainnya sedang diperiksa dan berada dalam tahanan polisi, tulis pernyataan tersebut.

Pemerintah China sejak Juli tahun lalu memberantas penggunaan bubuk susu bercampur melamin yang diproduksi sebelum diatur dalam hukum pasca skandal melamin pada 2008.

Sekitar 2.132 ton bubuk susu bercampur melamin disita dan kemudian dihancurkan, tulis pernyataan itu.

Celah dalam sistem kulitas kontrol dari produk susu terkuak dalam operasi yang dilakukan.

Total ada 191 petugas yang dihukum karena lalai dalam tugas mereka dengan 26 di atanranya dipecat.

Pada Juli tahun lalu, susu bubuk Dongyuan yang diproduksi di provinsi Qinghai ditemukan mengandung melamin, suatu racun kimia yang biasanya digunakan dalam pembuatan plastik, dalam jumlah besar, yang memicu pemberatasan produk tersebut di seluruh negara.

Gerakan terbaru dilakukan atas produk susu beracun pada 2008 saat susu bercampur malamin tersebut menewaskan setidaknya enam bayi dan menyebabkan 300.000 anak menderita sakit di seluruh negara.(*)

(T.KR-DLN/KR-DLN/H-AK/R009)

Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2011