London (ANTARA News)- Arsenal membuang peluang emas untuk mempertipis jarak dengan pemuncak klasemen Liga Primer, Mancheseter United, setelah hanya bisa meraih hasil imbang 3-3 saat bertandang ke White Heart Lane, kandang Tottenham Hotspurs, Kamis dini hari.

Alhasil Arsenal kini turun ke posisi tiga klasemen sementara digeser Chelsea yang merangsek ke posisi dua. Mengalahkan Birmingham dengan skor 3-2 di Stamford Bridge, Kamis, Chelsea kini mengoleksi 64 poin sama dengan Arsenal, tetapi dengan selisih gol lebih baik.

Sementara itu, Rabu (20/4) dini hari kemarin, MU hanya bermain imbang tanpa gol melawan Newcastle. Baik MU, Chelsea, maupun Arsenal kini sama-sama menyisakan lima pertandingan di Liga Primer untuk menentukan siapa yang menjadi juara di akhir musim.

Meski demikian, pelatih Arsenal menyatakan keengganan untuk menyerah dan memastikan timnya akan terus bertarung.

"Ini belum selesai, kami harus berjuang dan terus bertarung," kata Arsene Wenger seperti dikutip Reuters.

"Kami bermain bagus di babak pertama dan di babak kedua fisik kami melemah karena Minggu (17/4) kemarin kami harus melakoni laga berat," keluh Wenger mengacu pada laga melawan Liverpool yang juga berakhir imbang 1-1.

Dalam laga itu, Arsenal memang berhasil ungul dengan tiga gol di babak pertama setelah Theo Walcott, Samir Nasri, dan Robin van Persie masing-masing mencetak satu gol. Tetapi sayang Tottenham bisa membalas dengan aksi dari Rafael van der Vaart dan Tom Huddlestone.

"Mungkin gol balasan kedua mereka yang paling berpengaruh karena kami ingin mempertahankan selisih dua gol sebelum memasuki babak kedua. Kami bermain dengan semangat luar biasa dan kami harus bermain seperti ini hingga saat-saat terakhir," tegas Wenger.
(Ber)

Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2011