Jakarta (ANTARA News) - Ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir meraih gelar Super Series pertama mereka setelah mengalahkan unggulan ketiga Fran Kurniawan/Pia Zebadiah pada final India Terbuka di New Delhi, Minggu.

Pada pertandingan yang berlangsung ketat tersebut Tontowi/Liliyana yang menjadi unggulan keempat meraih kemenangan dua game langsung 21-18, 23-21 untuk membukukan gelar ketiga dalam karir mereka setelah sebelumnya menjuarai Macau dan Indonesia Grand Prix Gold 2010.

Kemenangan tersebut juga memperpanjang rekor kemenangan Tontowi/Liliyana atas Fran/Pia menjadi 4-0.

"Kami sudah empat kali bertemu sehingga sudah sama-sama saling hafal permainan masing-masing, jadi siapa yang siap dan berani, itu yang menang," kata Liliyana mengenai kunci kemenangan yang diraih dalam 44 menit tersebut.

"Kemenangan ini artinya besar sekali, apalagi ini Super Series, bagus juga buat Tontowi supaya tambah percaya diri, dan khususnya bagi ganda campuran suatu prestasi yang bagus bisa `all Indonesian final` di Super Series," kata Liliyana mengenai sukses yang mereka raih.

Ia berharap keberhasilannya tidak hanya sampai di situ tetapi berkelanjutan pada turnamen selanjutnya sampai puncaknya pada Olimpiade London 2012.

Tontowi/Liliyana selanjutnya dijadwalkan mengikuti turnamen Malaysia Grand Prix Gold pekan depan sebelum menjalani persiapan menghadapi Piala Sudirman yang akan berlangsung akhir bulan ini di Qingdao, China.

Indonesia masih berpeluang meraih satu gelar lagi pada turnamen berhadiah 200.000 dolar AS itu melalui ganda putra lapis kedua Pelatnas Ryan Agung Saputra/Angga Pratama yang akan menghadapi unggulan keempat asal Jepang Hirokatsu Hashimoto/Noriyasu Hirata.

Ryan/Angga mencapai final Super Series untuk pertama kali dalam karir mereka setelah dalam perjalanannya mengalahkan beberapa pemain besar.

Mereka mengawali turnamen dengan menyisihkan ganda putra nomor satu Thailand Sudket Prapakamol/Songphon Anugritayawon untuk melaju menuju partai puncak dengan mengalahkan unggulan kedua Bona Septano/Muhammad Ahsan, unggulan keenam asal Jepang Naoki Kawamae/Shoji Sato dan pasangan senior Alvent Yulianto/Hendra Aprida Gunawan yang menjadi unggulan ketiga.(*
(T.F005/T009)

Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2011