Makkah (ANTARA News) - Seluruh jamaah haji Indonesia yang berjumlah 189.087 orang dari 472 kloter pada Kamis (5/1) sekitar pukul 04.50 WAS atau sekitar pukul 09.50 WIB telah tiba di Saudi Arabia. Sebanyak 13 kloter terakhir yang berangkat dari Tanah Air pada Rabu (4/1) telah seluruhnya tiba di Bandara King Abdul Aziz, Jeddah dan seluruhnya saat ini telah berada di Makkah. Dengan demikian, sekitar 205 ribu jamaah haji Indonesia yang terdiri dari jamaah haji biasa, jamaah BPIH khusus (ONH pulus), dan petugas haji non kloter, seluruh telah tiba di Saudi Arabia dengan selamat dan siap melaksanakan wukuf di Arafah pada 9 Dzulhijjah 1426 H atau 9 Januari 2006. Kloter 78 Jakarta-Bekasi dan Kloter 90 Surabaya menjadi kloter terakhir yang tiba di Makkah, yakni sekitar pukul 04.50 WAS. Sebagian besar jamaah haji yang baru tiba di Makkah langsung melakukan Umrah ke Masjidil Haram yang telah penuh sesak dengan jamaah haji dari berbagai penjuru dunia. Dari 189.087 jamaah BPIH biasa (472 kloter) yang mendarat di Bandara Jeddah berjumlah 131.097 yang terbagi dalam 343 kloter. Sedang sisanya mendarat di Madinah. Jamaah yang mendarat di Jeddah terbang dari 10 embarkasi. Rinciannya, Banjarmasin dengan 21 kloter (6.662 jamaah), Balikpapan dengan 21 kloter (6.693 jamaah), Batam dengan 15 kloter (6.311 jamaah), Banda Aceh dengan 15 kloter (4.697 jamaah), Jakarta-Pondok Gede dengan 30 kloter (13.348 jamaah). Selanjutnya, Jakarta-Bekasi dengan 43 kloter (18.782 jamaah), Medan dengan 12 kloter (5.313 jamaah), Solo dengan 87 kloter (27.875 jamaah), Surabaya dengan 49 kloter (21.492 jamaah), dan Makassar dengan 50 kloter (19.924 jamaah). Ribuan jamaah itu terbang dengan 239 penerbangan pesawat Garuda dan 104 dengan pesawat Saudia Airlines. Sementara itu, Data yang dihimpun dari Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat), menyebutkan bahwa hingga saat ini jumlah jamaah haji Indonesia yang wafat di Saudi Arabia tercatat sebanyak 74 orang. Dari 74 orang yang meninggal dunia tersebut, 6 meninggal di Jeddah, 26 di Madinah, 40 di Makkah, dan dua lainnya di perjalanan (dalam pesawat dari Tanah Air menuju Jeddah). Mereka yang meninggal dunia terdiri dari 47 pria dan 27 wanita. Usia jamaah haji yang wafat di bawah 50 tahun sebanyak 10 orang, antara 50-69 sebanyak 45 orang dan di atas 69 tahun sebanyak 18 orang. (*)

COPYRIGHT © ANTARA 2006